Ciri gula merah asli dan gula masak - Gula jawa asli adalah gula asli murni berasal dari petani yaitu gula yang terbuat dari air nira atau legen yang dihasilkan dari pohon kelapa, aren, lontar atau tebu berwarna merah atau cokelat dengan rasa yang manis alami. Pembuatan gula merah yaitu dari Air nira lalu dimasak hingga mengental kemudian dicetak dan didinginkan maka jadilah gula merah. Gula masak adalah gula yang buat dari campuran olahan gula pasir dan gula jawa atau gula tebu.

Gula Jawa Asli

Ciri gula merah asli dan gula masak adalah:
  1. Gula merah asli tesktur lebih halus dibandingkan gula merah masak. Gula masak jika dipegang akan berbutir-butir dan kasar.
  2. Gula merah asli, rasa manisnya seperti rasa legit dan tidak membuat kita batuk, namun gula masak agak pahit
  3. Gula merah asli, jika dipotong tidak ada semacam poros atau lubang-lubang, namun kalau gula masak lubang-lubang bertebaran.
  4. Ciri gula merah asli, kalau di pukul mudah sekali hancur jika Gula merah rekondisi/masak jika dikerik menggunakan sendok, akan terpencar seperti kerikil.
  5. Harga gula merah asli lebih mahal dibanding gula masak.
  6. Jika gula kelapa atau aren yang dicampur dengan gula tebu atau pemanis cenderung berwarna gelap dan mengkilat, serta gula campuran ini lebih keras, karena berbahan dari campuran gula tebu. kemudian dari rasa,jika gula masak rasanya lebih dekat ke manis gula pasir dan bukan rasa gula kelapa atau aren yang manis dan gurih.
  7. Gula merah asli berwarna lebih gelap dibanding gula kelapa tapi dari warna saja tidak cukup bisa membedakan gula ini, namun gula aren yang asli bisa dicium dari aroma khas wangi kelapa "bau nira manis", dan tekstur lebih kasar dibanding dengan gula masak. Yang tidak bisa dibohongi adalah rasa, gula merah asli lebih manis, lebih gurih dan lebih memiliki taste lama di pangkal.
Gula bagian tak terpisahkan dalam kehidupan sehari-hari. Dalam makanan yang kita konsumsi sehari-hari, Gula aren dihasilkan dari nira pohon enau dengan pengolahan yang masih tradisional. Kemudian menghasilkan nira yang dimasak dengan olahan tradisional untuk mendapatkan gula aren asli dan terbaik, hanya yang membedakan adalah gula aren memiliki rasa manis yang khas dan baunya yang lebih harum dibanding gula palsu rasa tidak legit dan membuat kita batuk.

Makanan dan minuman yang terbuat dari campuran Gula aren memang sangatlah enak seperti Rujak, Es dawet, campuran kopi dan sebagainya. Namun diingat rekan semua bahwa ternyata ada produsen yang nakal dengan membuat gula aren palsu atau rekondisi.

Demikian tips mengetahui Ciri gula merah asli dan gula masak semoga bermanfaat.

Share this:

Related Posts

Show Disqus Comment Hide Disqus Comment

Disqus Comments